Situs resmi untuk adaptasi film layar lebar terbaru “Sword Art Online: Ordinal Scale” memperlihatkan sebuah visual baru pada hari Jumat lalu. Dalam visual tersebut terlihat kedua karakter utama Asunadan Kirito dengan sebuah slogan yang berbunyi, “Ini semua cuma game, atau awalnya kukira begitu.”
Berikut adalah deskripsi dari film ini seperti yang dijelaskan oleh situs resmi mereka.
Di tahun 2022, dunia virtual reality dikejutkan dengan penemuan dari programmer jenius, Kayaba Akihiko. Disebut dengan nama NerveGear, alat tersebut digunakan sebagai alat full-dive pertama yang digunakan untuk bermain game online. Dengan alat tersebut, disertai juga kemungkinan tidak terbatas dari perkembangan VRMMORPG.Pada tahun 2026, sebuah mesin baru yang bernama Augma dikembangkan. Sistem tersebut dibuat untuk menandingi NerveGear dan penerusnya, Amusphere.Sebagai perangkat next-gen, Augma tidak memiliki fungsi full-dive seperti pendahulunya. Namun mereka menggunakan Augmented Reality sebagai cara untuk membuat pemain masuk ke dalam gamenya. Lebih aman, lebih user-friendly, dan alat tersebut membiarkan pemain untuk terjun ke dalam game walaupun mereka masih sadar membuatnya menjadi alat terlaris di pasaran.Salah satu game paling populer adalah “Ordinal Scale” (alias: OS), sebuah game ARMMORPG yang didesain spesial untuk Augma.Asuna dan kawan-kawan sebenarnya sudah bermain OS lebih dulu, namun saat Kirito akhirnya memutuskan untuk bergabung dengan game tersebut, mereka akan mengetahui kalau Ordinal Scale bukan hanya sekadar game main-main.
Tentunya para pemeran dari film serinya akan kembali mengisi suara masing-masing di film layar lebarnya ini. Sutradara Tomohiko Ito dan desainer karakter Shingo Adachi juga akan kembali mengerjakan pekerjaannya masing-masing. Yuki Kajiura juga akan kembali menggubah musik-musik film ini.
Sumber: ANN
0 Comments for "[AniManga] ‘Sword Art Online: Ordinal Scale’ Menampakkan Visual Terbarunya"